Kamis, Agustus 26
Lelaki Dua Puluh Dua
Lamun kali ini terbang ke 1 bulan yang lalu, saat kau mengukir dua angka diatas pasir. Angka itu adalah dua puluh satu, kebersamaan yang kita jalin telah sampai pada angka itu.
Sore kemarin kau kembali mengajakku berkunjung ke tempat kita, tempat yang hanya kita pahami berdua. Tempat kau berucap,"kalau memang kita tidak bisa bersama, aku antar kau pulang sekarang :)" masih dengan tarikan bibir dari ujung ke ujung.
Ah,iya. Jika aku pandai berhitung, tinggal dua bulan menjelang 2 tahun terlampaui. Karena setiap harinya aku memiliki 8400 detik, kini aku gunakan dua detiknya untuk mengucapkan terimakasih padamau dan 5 detik saja untuk memelukmu.
Semoga benar bahwa kita berdua bersama dengan berjuta cara saling menyayangi, seperti yang pernah kubilang padamu :)
Selasa, Agustus 24
untuk Gula, jangan bersedih...
Hujan bisakah kamu berbagi indah hari ini? lewat gemericik air tumpahanmu. Katamu kau bisa, membahagiakan petani. :)
Air bisakah kamu membagi sedikit saja kenikmatanmu hari ini? lewat saluran air kran yang mengucur deras. Katamu kau bisa, sukses membuatku mencuci bersih siang ini. :)
Ikan bisakah kamu menunjukan gerak-gerik lucumu itu? yang sok pura-pura berkelai padahal kalian saling sayang. Katamu kau bisa, anemon hijaumu mewadahi atraksi. :)
Gula bisakah kamu berbagi ceria hari ini? kudengar kau sedang dirundung mendung. Katamu dulu kau bisa, membuat segala sesuatunya semanis dirimu sendiri. :)
Air bisakah kamu membagi sedikit saja kenikmatanmu hari ini? lewat saluran air kran yang mengucur deras. Katamu kau bisa, sukses membuatku mencuci bersih siang ini. :)
Ikan bisakah kamu menunjukan gerak-gerik lucumu itu? yang sok pura-pura berkelai padahal kalian saling sayang. Katamu kau bisa, anemon hijaumu mewadahi atraksi. :)
Gula bisakah kamu berbagi ceria hari ini? kudengar kau sedang dirundung mendung. Katamu dulu kau bisa, membuat segala sesuatunya semanis dirimu sendiri. :)
Sabtu, Agustus 14
:)
Aku belum tahu lima tahun kedepan masih bisa mencium lenganmu atau tidak.
Aku ingin berterimakasih padamu atas segala hal yang menjadikanku lebih putih.
Aku pernah berkata kalau aku ingin guci yang kita lihat di pasar kesenian ada di rumah yang akan kubangun sendiri kelak, akupun ingin akuarium dengan ikan nemo dan napoleon bersanding, menempel di dinding.
Dan tak lupa aku selalu bilang kalau rumah minimalis selalu laris! Apalagi bila di cat dengan warna hitam, abu dan merah.
Tampaknya terlalu sering aku menyampah di depanmu, dan kaupun selalu menyambut dengan sangkalan-sangkalan tak masuk akal :D
Namun aku senang, setidaknya aku bisa menerawang yang akan datang dan aku selalu gembira di hari dimana aku bergumam tentang masa depan agar selalu kau kenang.
Aku ingin berterimakasih padamu atas segala hal yang menjadikanku lebih putih.
Aku pernah berkata kalau aku ingin guci yang kita lihat di pasar kesenian ada di rumah yang akan kubangun sendiri kelak, akupun ingin akuarium dengan ikan nemo dan napoleon bersanding, menempel di dinding.
Dan tak lupa aku selalu bilang kalau rumah minimalis selalu laris! Apalagi bila di cat dengan warna hitam, abu dan merah.
Tampaknya terlalu sering aku menyampah di depanmu, dan kaupun selalu menyambut dengan sangkalan-sangkalan tak masuk akal :D
Namun aku senang, setidaknya aku bisa menerawang yang akan datang dan aku selalu gembira di hari dimana aku bergumam tentang masa depan agar selalu kau kenang.
Minggu, Agustus 8
Aku...
Aku memotong kuku-ku saat kau bilang ini mulai panjang.
Aku mengikat rambutku saat kau bilang, ikat saja!
Aku menyukai sneakers sejak kita punya yang sama.
Aku makan apa yang kau makan, dan itu sangat enak.
Aku berusaha mendengarmu ketika kau mengeluhan ikan-ikan, tetapi aku tak cukup hebat memberi solusi.
Ya, semuanya karena aku menyayangimu.
Mungkin akan membuat mulutmu lucu menahan tawa, tapi itu yang berlaku.
Aku mengikat rambutku saat kau bilang, ikat saja!
Aku menyukai sneakers sejak kita punya yang sama.
Aku makan apa yang kau makan, dan itu sangat enak.
Aku berusaha mendengarmu ketika kau mengeluhan ikan-ikan, tetapi aku tak cukup hebat memberi solusi.
Ya, semuanya karena aku menyayangimu.
Mungkin akan membuat mulutmu lucu menahan tawa, tapi itu yang berlaku.
Jumat, Agustus 6
Lambaian
Meaningless...
Hari ini,
dan beberapa waktu kedepan akan terus merasakannya.
Loneliness...
Loneliness adds beauty to life. It puts a special burn on sunsets and makes night air smell better. (Henry Rollins)
Tidak berarti dan sendiri adalah padanan kata dan arti yang berada di tiap sela hidup dan hela nafas.
Beruntungnya, ketika kau menemukan seseorang dan tak ada yang mengganjal. Kau dan dia bisa menyelesaikan segalanya tanpa satupun adu. Kau mestinya kagum, tapi kau tak memperlihatkannya. Kau mestinya gembira, tapi kau hanya bisa tersenyum. Kau mestinya memeluknya, namun ia selalu memelukmu terlebih dulu.
Dia adalah peganganmu, semoga sesuatu yang kau takutkan tak akan pernah jadi kenyataan. Banyak penghalang, namun pasti bisa kau hadang dan taklukkan. Semakin lama, angin semakin kencang. Dan kau harus makin erat berpegangan.
Semoga ia tak akan melepaskan peganganmu itu, dan tiba-tiba berlalu menengadah lalu melambaikan tangan.
Hari ini,
dan beberapa waktu kedepan akan terus merasakannya.
Loneliness...
Loneliness adds beauty to life. It puts a special burn on sunsets and makes night air smell better. (Henry Rollins)
Tidak berarti dan sendiri adalah padanan kata dan arti yang berada di tiap sela hidup dan hela nafas.
Beruntungnya, ketika kau menemukan seseorang dan tak ada yang mengganjal. Kau dan dia bisa menyelesaikan segalanya tanpa satupun adu. Kau mestinya kagum, tapi kau tak memperlihatkannya. Kau mestinya gembira, tapi kau hanya bisa tersenyum. Kau mestinya memeluknya, namun ia selalu memelukmu terlebih dulu.
Dia adalah peganganmu, semoga sesuatu yang kau takutkan tak akan pernah jadi kenyataan. Banyak penghalang, namun pasti bisa kau hadang dan taklukkan. Semakin lama, angin semakin kencang. Dan kau harus makin erat berpegangan.
Semoga ia tak akan melepaskan peganganmu itu, dan tiba-tiba berlalu menengadah lalu melambaikan tangan.
Langganan:
Postingan (Atom)